RSS

Menjadi Pemimpin Ideal

05 Nov

pemimpin
oleh : Bayu Widha Pranata, SE (UbayPrana)

Merintis dan menjalankan suatu bisnis bukanlah suatu hal yang sederhana, tetapi dibutuhkan kejelian dan keuletan di dalamnya. Di antara keuletan seorang pebisnis adalah keuletan dalam memimpin bisnis yang sedang ia jalankan.
Figur seorang pemimpin sangat dibutuhkan ketika kita berada dalam suatu tim, termasuk dalam bisnis. Peran seorang pemimpin akan membawa ke arah mana bisnis tersebut dibawa dan sejauh mana bisnis itu akan dikembangkan. Oleh karenanya, seorang pemimpin yang ideal dibutuhkan dalam menjalankan bisnis. Lantas, bagaimana kriteria pemimpin yang ideal dan cocok dalam menjalankan bisnis? Simak ulasannya.
Pemimpin yang ideal adalah:
• Seorang pemimpin yang mempunyai visi dan misi. Dengan visi seseorang dan tim akan mempunyai arah dan dengan misi seseorang dan tim akan mempunyai langkah.
• Seorang pemimpin mempunyai prasangka baik dan berpikir positif. Setiap melangkah penuh semangat dan optimisme yang tinggi dengan dibarengi kemampuan yang mumpuni. Dengan demikian akan menciptakan keselarasan dalam mencapai tujuan bersama.
• Seorang pemimpin yang mempunyai tujuan dan target yang jelas dalam menjalankan misi yang ditetapkan.
• Seorang pemimpin yang bisa membangun komunikasi yang baik dengan tim, membangun sikap saling percaya dan kebersamaan. Suatu hal yang kita ketahui bersama, bahwa komunikasi sangat penting dalam menjalankan tugas-tugas dalam tim. Tanpa adanya komunikasi yang baik dalam tim, pencapaian tujuan pun akan sulit terwujud, karena tidak terciptanya keselarasan, malah terkadang muncul kesalahpahaman.
• Seorang pemimpin yang selalu berusaha mengembangkan dirinya menjadi seorang yang semakin maju.
• Seorang pemimpin yang mempunyai rasa tanggung jawab yang tinggi. Bukan hanya terkait dengan tugas itu sendiri akan tetapi, juga tanggung jawab terhadap tim, seperti memberikan solusi kepada permasalahan tim atau mengembangkan kemampuan tim dalam kinerjanya.
• Seorang pemimpin yang mempunyai integritas. Integritas adalah keterpaduan, kebulatan, keutuhan, kejujuran, dan dapat dipercaya serta bertindak konsisten sesuai dengan nilai –nilai dan kebijakan organisasi serta kode etik profesi. Dengan adanya sikap seperti ini, seorang pemimpin akan mendapatkan kepercayaan dari bawahan atau rekan setimnya.
• Seorang pemimpin yang mempunyai sikap positif, luwes dan mudah bergaul. Hal ini akan menciptakan suasana akrab dalam tim yang akhirnya berpengaruh terhadap kinerja tim. Apabila seorang pemimpin mempunyai sikap-sikap tersebut maka akan menumbuhkan motivasi dan rasa memiliki pada setiap anggota tim.
• Seorang pemimpin yang mempunyai pengaruh dalam tim. Tanpa mempunyai pengaruh dalam tim, pemimpin jelas tidak akan bisa menjalankan kinerja tim sesuai dengan tujuan yang ditetapkan. Untuk bisa mempunyai pengaruh dalam sebuah tim, pemimpin harus bisa menjadi seorang yang layak diikuti. Caranya? Yaitu dengan memiliki sikap-sikap pada beberapa poin di atas, seperti mempunyai integritas yang tinggi, mempunyai sikap positif dan luwes, dan lainnya.
• Seorang pemimpin yang mempunyai hubungan yang baik dengan lingkungan sekitarnya. Karena tanpa hubungan yang baik, tidak akan tercipta kesamaan visi dan misi serta tujuan tim. Keterbukaan dan belajar menolerir kritik dan masukan, melakukan perbaikan, menghindari serta menutup celah kesalahpahaman adalah suatu tugas pemimpin untuk menjaga keutuhan tim.
• Seorang pemimpin yang mempunyai keyakinan kuat dan satu prinsip bahwasanya hanya Allah q\ yang berhak menentukan hasil. Inilah poin yang sangat penting, sebab tanpa adanya keyakinan ini, sebuah tim tak akan terarah. Dalam artian, akan menempuh segala cara untuk mencapai suatu tujuan, tanpa melihat dan memahami batasan-batasan yang telah ditetapkan oleh Allah q\.

Ada tiga teknik kepemimpinan yang bisa membantu kita menjadi seorang pemimpin yang ideal:
1. Mencatat ide atau solusi masalah. Suatu hal yang terkesan remeh, tapi manfaatnya cukup besar. Sering terlintas dalam benak kita suatu ide atau pemecahan masalah yang sedang kita hadapi di saat kita tidak sedang menghadapi masalah tersebut, atau tidak saat menyusun ide tersebut. Apabila tidak segera kita catat, kita akan lupa. Caranya kita siapkan dalam saku atau tas kita kertas-kertas catatan yang bisa kita manfaatkan untuk mencatat berbagai ide atau solusi suatu masalah.
2. Disiplin. Kedisiplinan adalah modal kesuksesan. Tanpa adanya kedisiplinan, kinerja pemimpin dan tim akan lambat dan amburadul. Sebagai contoh, ketepatan waktu pengiriman pesanan barang kepada pelanggan akan menciptakan kepuasan pelanggan, yang pada akhirnya akan tumbuh loyalitas pelanggan kepada produk kita.
3. Menentukan Prioritas. Dalam kehidupan sehari-hari seseorang pasti dihadapkan pada beberapa pekerjaan dan masalah. Oleh karenanya, seorang pemimpin harus mempunyai kemampuan menentukan prioritas dalam menyelesaikan masalah atau pekerjaan yang dihadapi. Menyelesaikan yang paling penting, kemudian yang penting dan baru kemudian yang kurang penting.

Itulah di antara ciri seorang pemimpin yang ideal untuk menjalankan sebuah tim bisnis dan tiga teknik kepemimpinan yang bisa membantu kita menjadi seorang pemimpin ideal. Semoga bermanfaat. Wallahu a’lam. Barakallahu fiikum.
(diterbitkan majalah al-Mawaddah vol 44 rubrik kiat bisnis)

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada November 5, 2013 inci tentang Bisnis

 

Tag: , , , , , , , ,

Tinggalkan komentar